mhnews.- Bagi para lulusan baru ini ada lowongan kerja dengan gaji selangit. Coba simak dengan cermat, ya informasi ini. Siapa tahu kesempatan ini kini jadi milik kalian.
Dilansir dari detik.com, PT Freeport Indonesia (PTFI) membuka lowongan kerja untuk para lulusan baru. Raksasa tambang Indonesia ini mencari lulusan terbaik melalui Fresh Graduates Program (FGP).
FGP merupakan program untuk menjaring tenaga kerja yang baru yang baru lulus dari perguruan tinggi. Kamu yang menempuh bidang studi yang sesuai dengan kebutuhan bisa segera mendaftarkan diri.
Sebagai informasi, PT Freeport Indonesia sendiri merupakan perusahaan tambang mineral afiliasi dari Freeport-McMoRan (FCX) dan Mining Industry Indonesia (MIND ID). Perusahaan ini beroperasi di dataran tinggi terpencil di Pengunungan Sudirman, Kabupaten Mimika, Provinsi Papua, Indonesia.
PTFI bertugas untuk menambang dan memproses bijih menghasilkan konsentrat yang mengandung tembaga, emas dan perak. Selain itu perusahaan ini memasarkan konsentrat ke seluruh penjuru dunia dan terutama ke smelter tembaga dalam negeri, PT Smelting.
Melansir dari situs resmi perusahaan, berikut posisi, persyaratan hingga cara mendaftar program FGP ini:
Posisi Lowongan Kerja Freeport Indonesia
– FGP Ekonomi/ Manajemen
– FGP Epidemiologi
– FGP Keselamatan & Kesehatan Kerja (K3)/Kesehatan Masyarakat
– FGP Teknik Otomasi
– FGP Kehutanan/Pertanian
– FGP Ilmu Pendidikan
– FGP Teknik Tambang/Geologi/Geofisika
– FGP Teknik Listrik (Arus Kuat/Arus Lemah)
– FGP Hukum/Komunikasi/Psikologi
– FGP Teknik Mesin
– FGP Statistik
– FGP Teknik Metalurgi
– FGP Teknik/Ilmu Lingkungan
– FGP Teknik Industri
– FGP Kimia/Fisika
– FGP Teknik Informatika/Sistem Informatika/Ilmu Komputer/Teknologi Informasi
– FGP Geodesi
– FGP Teknik Sipil/ Arsitektur
– FGP Biologi
– FGP Akuntansi / Fiskal / Pajak
Persyaratan Lowongan Kerja Freeport Indonesia
– Pendidikan D4, S1 atau S2 pada bidang studi yang terpilih, dari universitas di Indonesia atau luar negeri.
– Memiliki indeks prestasi kumulatif minimum 2.8 dari skala 4.0.
– Tidak lebih dari 2 tahun sejak kelulusan.
– Memiliki pengalaman kerja terbatas (0-2 tahun).
– Bersedia ditempatkan di wilayah operasi PTFI di Papua
Perlu diketahui bahwa hanya kandidat yang memenuhi syarat yang akan dihubungi untuk tahap seleksi lebih lanjut.
Cara Daftar Lowongan Kerja Freeport Indonesia
Bagi kamu yang tertarik bergabung dan mendaftar bisa mengirim lamaran melalui laman resmi Freeport Indonesia atau klik tautan berikut https://www.careers-page.com/freeportindonesia#openings.
Melalui situs ini, kamu nantinya akan diminta untuk mengisi sejumlah formulir secara online. Selain itu melalui formulir online yang sama kamu juga akan diminta untuk menyerahkan sejumlah file yang diperlukan.
Gaji Kerja di Freeport Indonesia
Melansir dari CNBC Indonesia, diketahui bahwa para komisaris Freeport diperkirakan dapat menerima gaji hingga Rp 6,5 miliar setahun. Sementara para direksi mendapatkan Rp 5,8 miliar. Namun sebagai catatan jumlah itu adalah angka total keseluruhan para anggota, bukan perorangan.
Sedangkan untuk para karyawan selain komisaris dan direksi juga bisa mendapatkan gaji dengan nominal yang tidak bisa diremehkan. Berikut daftarnya:
– Internship Rp 1 juta – Rp 2 juta per bulan
– Geotechnical Engineer: Rp 15 juta – Rp 46 juta per bulan
– Engineer: Rp 19 juta – Rp 24 juta per bulan
– Superintendent: Hingga Rp 63 juta per bulan
– Instructor, Safety Contractor: Rp 14 juta – Rp 15 juta per bulan
– QA Engineer: Rp 16 juta – Rp 18 juta per bulan
– Community Relations: Rp 21 juta – Rp 22 juta per bulan
– Training and Development Manager: Rp 54 juta – Rp 58 juta per bulan
– Mechanic: Rp 31 juta – Rp 34 juta per bulan
– Heavy Duty Equipment Mechanic: Rp 20 juta – Rp 21 juta per bulan
– Mechanical Maintenance Engineer: Rp 14 juta – Rp 15 juta per bulan
– Security Officer Contractor: Rp 3 juta per bulan
– Senior Supply Chain Analyst: Rp 32 juta – Rp 35 juta per bulan
– Programmer: Rp 17 juta – Rp 18 juta per bulan
– Fresh Graduate Engineer Internship: Rp 6 juta per bulan
– Staff Accountant: Rp 10 juta per bulan
– Metallurgical Engineer: Rp 13 juta – Rp 15 juta per bulan
– Instructor: Rp 20 juta – Rp 22 juta per bulan
– Senior Officer: Rp 20 juta – Rp 22 juta per bulan
– Chief Engineer: Rp 32 juta – Rp 35 juta per bulan (wi)