Saat soal tantangan ‘duel’ dikonprontir langsung kepada Ketua DPRD Syaefudin di hadapan Lucky, Ketua DPD Partai Golar ini, dengan gayanya yang nyantai mengatakan, hal itu bukanlah tantangan.
“Itu bukanlah tantangan yang sebenarnya, (tapi) ajakan atau pun ya, diksi (penggunaan kata ‘tantangan duel’ dari Lucky) yang sebenarnya untuk teman-teman supaya menarik aja,” katanya.
Ya. Akhirnya kedua pejabat tinggi Indramayu itu bertemu dalam forum rapat paripurna. DPRD mengundang Lucky Hakim sebagai Wakil Bupati sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku.

Hal ini ditegaskan Syaefudin, bahwa DPRD secara resmi mengundang Lucky Hakim sebagai Wakil Bupati bukan sebagai pribadinya. “Pak Lucky memang diundang sebagai Wakil Bupati,” tegasnya.