mhnews.id.- Bawaslu Indramayu akan melakukan pengawasan lebih ketat terhadap seluruh proses Pemilu 2024 yang tahapannya telah dimulai sejak Juni 2022 lalu dengan melibatkan masyarakat.
Salah satu kegiatannya dengan mensosialisasikan pengawasan partisipatif kepada organisasi kemasyarakatan dan pemuda. Peran mereka sangat strategis dalam pengawasan Pemilu 2024 mendatang.
“Bawaslu Kabupaten Indramayu menggerakkan kembali kesadaran masyarakat dalam bersama-sama mengawasi tahapan Pemilu,” kata Ketua Bawaslu Kabupaten Indramayu, Nurhadi, saat kegiatan sosialisasi pengawasan partisipatif di salah satu hotel di Indramayu, Jumat (16/9).
Sudah menjadi tugas Bawaslu, untuk berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat agar berpartisipasi mengawasi tahapan Pemilu. Hal itu sesuai amanat UU No 7 tahun 2017 Pasal 102 ayat (1) huruf d.