“Program ini memang baru akan dimulai tahun depan dan hanya diberikan bagi konsumen yang berminat saja. Ini kan sifatnya program, bagi yang berminat silahkan daftar, bagi yang tidak juga tidak apa-apa. Bagi yang berminat, bisa mendaftar melalui cabang unit masing-masing,” jelasnya.
Menanggapi rencana program kredit tandom, Hamidah (60) warga Kompleks Margamekar, Indramayu mengatakan, seharusnya bukan tandom yang ditawarkan, tetapi PDAM sebagai perusahaan daerah air minum harus maksimal memperbaiki jaringan distribusi layanannya.
“Jangan nawarin kridit, kalo kridit kan harus bayar dan tandon bukan solusi. PDAM seharusnya menambah jumlah ketersediaan air dan pompa pendorongnya sehingga air bisa mengalir dengan normal kapan saja. Jangan sampe crat-cret, kadang butek, kadang mati,” tegas Hamidah.
Penulis : Iir Sairoh
Editor : Wawan Idris