mhnews.id.- Pekerja Millenial Pertamina Group wilayah Balongan menyambangi SDN 1 Majakerta, Kecamatan Balongan, Indramayu guna berbagi ilmu dan pengetahuan kepada siswa sekolah setempat, Senin (21/11).
Para pekerja muda yang menjadi relawan pada giat Pertamina Energi Negeri (PEN) 5.0 tersebut berasal dari PT Kilang Pertamina Internasional RU VI Balongan, Integrated Terminal Balongan, dan Pertagas. PEN 5.0 digelar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-65 PT Pertamina (Persero).
Kepada siswa, para relawan PEN 5.0 yang berjumlah 10 pekerja muda ini memberikan wawasan umum tentang Pertamina secara atraktif agar mudah dipahami siswa. Selain itu, pekerja Pertamina juga mengajarkan dan membimbing para siswa agar memiliki nilai AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif) seperti yang diterapkan di seluruh BUMN.
Koordinator PEN 5.0 wilayah Balongan, Randi Saripatulah, dalam kesempatan tersebut mengatakan, tata nilai Akhlak ini perlu disampaikan kepada para siswa. Hal itu bertujuan agar para siswa bisa menjadi generasi yang memiliki perilaku yang baik, seperti membantu teman, mau bekerja sama, giat belajar, hingga tidak melakukan perundungan kepada siapa pun.