Berdasarkan rekap hasil yang diserahkan ke Inspektorat, sebanyak 349 PJU berhasil terpasang dan menjadikan desa-desa di Kecamatan Kedokan Bunder menjadi terang.
Jumlah tersebut tersebar di Desa Jayalaksana terpasang 4 PJU, Cangkingan 120 PJU, Jayawinangun 5 PJU, Kedokanbunder 6 PJU, Kedokanagung 170 PJU, Kedokanbunder Wetan 24 PJU, dan Kaplongan 20 PJU.
“Bagi desa yang masih sedikit PJUnya kita harapkan terus menganggarkan pemasangan PJU pada tahun anggaran berikutnya sehingga semua desa benar-benar terang,” kata Yayat kepada mhnews.id.
Sementara itu salah satu tim Inspektorat, Drs. Burhan mengatakan, kedatangan Timnya kali ini untuk melihat secara langsung realisasi dan kondisi yang ada di desa-desa dalam merealisasikan 10 program unggulan Bupati Indramayu.
Penulis: Daniswara
Editor: Wawan Idris