29.9 C
Indramayu
Selasa, November 26, 2024


Ruang Kelas Madrasah Ambruk Diterjang Angin, Honor Guru dari Pemkab Indramayu Setahun belum Turun

mhnews.id.- Sebuah bangunan Madrasah Diniyah Takmiliyah Awaliyah (MDTA) Bhidayatun Nihayah di Blok Timol, Desa Pranggong, Kecamatan Arahan, Kabupaten Indramayu, ambruk setelah diguyur hujan deras dan angin kencang.

Dalam beberapa hari ini hujan deras disertai angin kencang memang melanda Indramayu. Selain merobohkan MDTA Bhidayatun Nihayah di Blok Timol tersebut, hujan juga kerap mengakibatkan genangan air di jalan-jalan protocol Kota Indramayu dan komplek perumahan.

- Advertisement -

Tidak ada korban jiwa, karena peristiwa itu terjadi pada malam hari, Sabtu (3/12/2022). Bangunan MDTA Bhidayatun Nihayah yang ambruk diterjang angin dan hujan itu memang hanya satu ruangan. Begitu kencangnya hembusan angin ruang kelas tersebut ambruk hingga hampir rata dengan tanah.

Sedangkan tiga ruang kelas lainnya yang berdampingan, kondisinya juga sangat memprihatinkan dan dikhawatirkan ikut ambruk. Untuk itu, pihak madrasah memutuskan untuk mengosongkan seluruh ruang kelas yang tersisa.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler