Sebelumnya, Arab Saudi telah memulai setidaknya lima proyek raksasa lain mulai dari kota futuristik NEOM, proyet Laut Merah, resort mewah Amaala di pantai Barat Laut Arab Saudi, proyek warisan budaya di Ad Diriya, dan taman hiburan mewah Qiddiya.
5. Akan Bersaing dengan Dubai dan Doha
Pembangunan Mukaab, termasuk yang lainnya, kemudian dikaitkan dengan cara Arab Saudi memenangkan lomba melawan Dubai dan Ibu Kota Qatar, Doha, yang telah lebih dulu mencoba memposisikan diri sebagai pusat pariwisata dan investasi regional.
“Menjadi yang kedua dalam lomba selalu merupakan tempat yang sulit untuk memulai ketika Anda ingin menjadi pemimpin,” kata Direktur Program Kebijakan Teluk dan Energi di The Washington Institute, Simon Henderson, dikutip CNN International.
6. Kontroversi Mirip Ka’bah
Mukaab memicu kritikan karena kemiripan bangunan dengan Ka’bah, bangunan suci umat Islam di kota lain Arab Saudi, Mekkah. Ini memicu reaksi terhadap apa yang mungkin diharapkan oleh MbS.