MHNEWS.id.- Tim penilai Pekan Nasional (Penas) Petani Nelayan 2023 mengapresiasi strategi pembangunan pertanian yang diterapkan Kabupaten Indramayu.
Strateginya dinilai semakin memperkokoh predikat Kabupaten Indramayu sebagai daerah penopang swasembada padi dan beras nasional. Presiden Joko Widodo sendiri bahkan menyampaikan pesan khusus agar produksi padi Kabupaten Indramayu ditingkatkan dari 1,3 juta ton menjadi 1,8 juta ton.
Hal itu terungkap saat Tim Penilai Penas 2023 yang diketuai oleh Kepala Biro Umum (Karoum) Sekretariat Militer Presiden (Setmilpres), Brigjen Pol. Adang Ginanjar saat datang ke Indramayu, Rabu (8/3/2023).
Adang bersama tim dari Kementerian Pertanian RI, berkunjung ke Indramayu untuk memastikan keberlanjutan pembangunan pertanian berjalan sesuai rencana.