MHNEWS.id.- Sejak keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) dan memutuskan mencabut dukungan buat Anies Baswedan Partai Demokrat (PD) berencana bergabung dengan koalisi PDIP.
Melansir Kompas.com, Koordinator Juru Bicara Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra menegaskan, partainya akan berkoalisi atau bekerja sama politik dengan partai yang memperjuangkan prinsip kesetaraan.
Hal ini disampaikan merespons dinamika yang menyebut Demokrat tengah intens berkomunikasi dengan PDI-P untuk menjajaki kerja sama pada Pemilu 2024.
“Kita ingin, berharap bisa diterima di koalisi atau kerja sama yang mengedepankan prinsip kesejajaran dan kesetaraan, sesuai dengan apa yang prinsipnya Bung Karno,” kata Herzaky saat dihubungi Kompas.com, Jumat (8/9/2023).