Kedua, mensuport teknis pelayanan kebersihan di lapangan supaya ketika terdapat kendala seperti kebutuhan alat kerja bisa segera ditangani dengan cepat. Termasuk memberikan pertolongan kepada petugas kebersihan yang sakit dilapangan.
“Hari ini seremonial acara peresmian mobil kebersihan patroli Kabupaten Indramayu. Support kegiatan ini digagas Founder PT. dSM, Deni Salahuddin dan DLH Kabupaten Indramayu atas bimbingan Ibu Bupati Indramayu Hj. Nina Agustina,” katanya.
Diharapkan Desy Susanti, mutu dan produktivitas petugas di lapangan lebih maksimal dalam melaksanakan tugas patroli kebersihan di Kabupaten Indramayu.
“Terlebih mobil kebersihan ini akan mengitari Kabupaten Indramayu setiap hari, termasuk menjemput sampah yang tertinggal. Hal ini guna maksimalnya pelayanan kebersihan di lapangan,” tambahnya.