Mantan Gubernur Jawa Tengah itu menyantap nasi uduk, dengan lauk tahu, telur goreng, jengkol, dan prekedel.
Kegiatan sarapan ini juga diwarnai nyanyian pengamen jalanan membawakan lagu Iwan Fals ‘Yang Terlupakan’. Selain itu, warga juga terlihat antusias bertemu dengan Ganjar.
- Advertisement -
Masyarakat Kota Bekasi itu tampak berebut untuk bersalaman dan melakukan selfie dengannya. Ganjar juga terlihat meladeni warga yang mengajak foto di sela-sela makan.
Ada pula warga yang meneriakkan “Presiden” pada Ganjar. “Ganjar Presiden, Ganjar Presiden,” teriak warga.