Memang, seberapa berat, besar, dan jauhnya sebuah tujuan program, yang penting adalah langkah pertama. Maka ambillah langkah pertama, seperti disarankan Pak Menteri.
Namun, jangan lupa, pada langkah pertama ini ada tersembunyi pentingnya kemampuan/kompetensi komunikasi dari guru penggerak. Maksudnya, komunikasikanlah program Anda sedemikian meyakinkan kepada Kepala Sekolah dan guru-guru lainnya.
Semakin Anda mampu meyakinkan kepala sekolah dan guru-guru lain bahwa program Anda penting plus berguna, maka semakin mudah program itu dijalankan dan berhasil mencapai tujuannya, sebab pasti ada dukungan.
Namun, jika Anda gagal mengkomunikasikan program, berbagai hambatan akan menghadang. Di sinilah tesis pertanyaan dari Bu Ari Wahyuni, guru penggerak dari SMPN 1 Losarang.
Terimakasih pak sudah memberikan apresiasi pada CGP angkatan kami.