Keempat, aplikasikan pelembap. Untuk menutup rangkaian produk perawatan kulit, jangan lupa mengaplikasikan produk pelembap wajah. Menggunakan pelembap juga menjadi kewajiban, terlepas apa pun jenis kulit kita.
Berikut ini beberapa tips memilih produk pelembap berdasarkan jenis kulit:
Kulit kering: Pelembap yang berbahan dasar minyak.
Kulit berminyak: Pelembap yang berbahan dasar air dan cenderung ringan.
Kulit kombinasi: Pelembap yang berbahan dasar air dan cenderung ringan.
Kulit sensitif: Pelembap dengan kandungan yang menenangkan kulit, seperti aloe vera.
Kulit yang sudah terjaga dengan baik: Pelembap berbahan dasar minyak untuk mengunci kelembapan. (bersambung)
Penulis: Nia Herlina (Pengurus PKK Kabupaten Indramayu)