Bahkan muslim pun tidak mau bertasbih, kecuali sedikit sekali. Padahal bertasbih adalah cara manusia mensucikan Alloh Azza wa Jalla. Bahwa tidak ada sesuatu pun yang menjadi sekutu, menyerupai, dan menyamai Alloh Azza wa Jalla.
Manusia dengan hati dan akalnya menjadi makhluk yang sempurna. Akalnya seharusnya membimbing untuk tunduk kepada segala hukum-hukum Alloh Azza wa Jalla sebagaimana tertulis dalam Al Qur’an.
Sayangnya, akalnya itu kadang malah mendorong untuk mengingkarinya. Dengan akalnya, manusia malah menjadi sombong.
Bertasbihlah wahai manusia! Sucikanlah Alloh Azza wa Jalla maka hati, akal, dan jiwa kita akan tenang. Bertasbihlah wahai manusia, maka kerasnya hati akan menjadi lembut, kesombongan akan jadi tawadlu dan rendah hati.