ALHAMDULILLAHI ROBBIL ‘ALAMIN. Allahumma sholli ‘ala Muhammad, wa‘ala alihi wa shohbihi wa sallam. Memuji berlebihan dan melampaui batas atau ghuluw kepada Mabi Muhammad Sholallohu alaihi wa sallam sangatlah dilarang.
Apalagi kepada pigur-pigur yang oleh kelompok atau komunitas tertentu dianggap tokoh, baik tokoh agama, masyarakat, pemuda, politik, dan sejenisnya.
Ustazd Yazid bin Abdul Qodir Jawas dalam almanhaj.or.id., mengatakan, salah satu sebab yang membuat seseorang menjadi kufur adalah sikap ghuluw dalam beragama.
Ghuluw yang menyebabkan seseorang kufur itu, baik kepada orang shalih atau dianggap wali, maupun ghuluw kepada kuburan para wali, hingga mereka minta dan berdo’a kepadanya padahal ini adalah perbuatan syirik akbar.