MHNEWS.ID.- Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, S.H., S.I.K., M.Si. menegaskan, Polri dan Bhayangkari mendukung program prioritas pemerintah, khususnya peningkatan kualitas gizi anak-anak.
Kapolres AKBP Ari Setyawan Wibowo mengatakan hal itu saat meninjau langsung Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Indramayu, di Desa Larangan, Kecamatan Lohbener, Selasa (22/4/2025).
Pada kunjungan tersebut Kapolres Ari Setyawan bersama Ketua Bhayangkari Cabang Indramayu Rini Ari Setyawan.
Kapolres Ari Setyawan melalui Kasie Humas Polres Indramayu, AKP Tarno mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan wujud dukungan nyata Polri dan Bhayangkari terhadap program prioritas pemerintah, khususnya dalam peningkatan kualitas gizi anak-anak.
Peninjauan tersebut tersebut juga merupakan tindak lanjut dari kunjungan sebelumnya saat pembangunan fasilitas SPPG tersebut.
“SPPG merupakan unit penting dalam program MBG yang bertujuan meningkatkan gizi anak dan mendukung pertumbuhan mereka secara optimal,” ungkap Tarno.
Ia berharap SPPG tersebut mampu berkontribusi besar dalam menyukseskan program nasional. Sebab, SPPG bertanggung jawab memproses, memasak, dan mendistribusikan makanan bergizi kepada penerima manfaat, terutama anak-anak sekolah.
“Dengan hadirnya SPPG ini, kami harap program MBG dapat berjalan optimal dan menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan, khususnya anak-anak di wilayah indramayu,” ujarnya.
Penulis : Rohman
Editor : Wawan Idris