29.7 C
Indramayu
Rabu, November 27, 2024


Camat Kedokan Bunder, Atang: “Kita Tidak Bisa Mengubah Al-Qur’an, Sebaliknya, Al-Qur’an Bisa Mengubah Kita”

mhnews.id.- Rajin membaca, mempelajari, memahami, dan sekaligus mengamalkan kandungan Al-Qur’an yang berupa perintah serta larangan dari Alloh Ta’ala, akan mendapatkan petunjuk atau hidayah untuk mencapai keselamatan di dunia dan akhirat.

Hal terebut ditegaskan Camat Kedokan Bunder Atang Suwandi ketika membuka kegiatan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Kedokan Bunder, Jum’at (28/10/2022) di halaman Kantor Kecamatan Kedokan Bunder.

- Advertisement -

Dikatakan, kitab suci Al-Qur’an bisa merubah hidup manusia karena berbagai perintah dan larangannya, namun manusia tidak bisa merubah Al-Qur’an. Karenanya baca, pelajari, pahami, dan amalkanlah kandungan Qu’ran itu agar dapat mengubah hidup dari yang buruk menjadi baik.

Atang menambahkan, dengan pelaksanaan MTQ di Kecamatan Kedokan Bunder ini diharapkan juga semakin membumikan Al-Qur’an di tengah-tangah masyarakat Kecamatan Kedokan Bunder yang semakin religius.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler