29.7 C
Indramayu
Rabu, November 27, 2024


Kelas Balita Upaya Cegah dan Tangani Stunting, Ibu-ibu Diminta Berikan Pola Asuh Baik pada Anak

MHNEWS.id.- UPTD Puskesmas Balongan menggelar kelas balita bagi anak-anak. Kegiatan yang menjadi bagian dari upaya pencegahan dan penanganan stunting itu salah satunya dilaksanakan bagi ibu dan balita di Desa Sudimampir Kecamatan Balongan.

Kepala UPTD Puskesmas Balongan, drg. Nova Natalia melalui petugas gizi Sohekah Nurdiani, S.K.M,. M.M. mengatakan kegiatan tersebut dilakukan rutin secara berkala di desa-desa se-Kecamatan Balongan.

- Advertisement -

“Disampaikan stunting itu apa, informasi tentang gizi seimbang, ibu hamil agar periksa rutin dan sebagainya,” katanya, Rabu (17/5/2023).

Ia berharap melalui pertemuan tersebut dapat tersampaikan informasi utuh tentang pencegahan hingga penanganan stunting. Dengan demikian, ada perubahan ibu-ibu dalam mengasuh anak supaya tidak stunting. “Paling tidak ada perubahan perilaku juga pola asuh,” ucapnya.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler