MHNEWS.id.- Kepada Polisi, M. Ramdanu alias Danu mengungkapkan pada hari terjadinya pembunuhan dirinya melihat kepala Amalia Mustika Ratu dibenturkan ke dinding oleh seseorang.
Danu juga mengungkapkan, dirinya diminta Yosep agar ditemani ke tempat kejadian perkara saat pembunuhan terjadi. Kemudian dia (Danu) menunggu di garasi, kemudian diminta (Yosep) mengambil alat golok.
Namun Danu tidak tahu apa yang dipernuat Yosep setelah memberikan golok. Danu hanya mengaku mendengar teriakan dari korban.
“Setelah mendengar teriakan dari para korban yang bernama Amel ini, kemudian dia (Danu) sempat masuk ke dalam dan melihat juga pelaku lain membenturkan kepala Amel ke dinding,” ucap Direktur Reserse Kriminal Umum Kepolisan Daerah Jawa Barat Kombes Surawan di Bandung, Rabu (18/10/2023).