mhnews.id.- Hari ini, 10 Januari 2023, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P), genap berusia 50 tahun. Usia partai berlambang Banteng Moncong Putih ini sudah lama.
Seiring lamanya usia, PDI-P pun kini menjadi salah satu Partai Politik yang matang dalam segala halnya, eksistensinya pun dominan dan kuat, terlebih saat ini menjadi partai penguasa.
Sekadar mengingatkan, terutama bagi generasi milenial, kebesaran PDI-P ini tidaklah diraih dengan mudah. Jatuh bangun Megawati Soekarnoputri mempertahankan eksistensi partai, khususnya pada zaman rezim Orde Baru.
Melansir Kompas.com, PDI adalah gabungan dari lima partai politik. Salah satunya, yakni Partai Nasional Indonesia (PNI) yang didirikan Soekarno pada 4 Juli 1927.