30.7 C
Indramayu
Sabtu, April 19, 2025


Perumdam TDA – ITS Teken MoU tentang Tri Dharma Perguruan Tinggi dan MBKM

Ia juga menjelaskan bahwa kerja sama tersebut dalam teknisnya di antaranya berupa transfer pengetahuan, advokasi dari ahli, dan lain sebagainya. Para dosen berpengalaman dari ITS juda kelak akan memberikan pemahaman dan penemuan-penemuan baru untuk Perumdam TDA.

“Juga bisa nanti MBKM, merdeka belajar dan kampus merdeka, mahasiswa-mahasiswa ITS itu bisa magang praktek kerja di PDAM membantu menyelesaikan problematik yang ada di sini yang aplicated,” jelasnya.

- Advertisement -

Dikatakan, usai MoU Perumdam TDA, pihak ITS juga dipertemukan dengan Bupati Indramayu Nina Agustina. Kerja sama tersebut dapat diperluas lagi antara Pemeritah Kabupaten Indramayu dengan ITS. “Kerja sama ini kita review setahun sekali,” ujarnya.

Sementara itu, perwakilan dari ITS, yakni Kepala Pusat Kajian Kebijakan Publik, Bisnis dan Industri, Dr. Ir. Arman Hakim Nasution, M.Eng mengatakan pihaknya akan mengembangkan di Indramayu terkait pengetahuan teknik baik bagi pertanian maupun kualitas air untuk Perumdam TDA Kabupaten Indramayu serta terkait smart city dan lain sebagainya.

Artikel Terkait

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Berita Terpopuler