Oleh Entang Sastraatmadja
Penulis adalah Ketua Harian DPD HKTI Jawa Barat
SEPERTI yang dirilis detik.com, Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat mengingatkan Perum Bulog terkait lonjakan harga beras di berbagai daerah. Setidaknya terekam ada 79 daerah yang mengalami lonjakan harga beras.
Hal itu dikatakannya dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepala Daerah dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) se-Indonesia belum lama ini. Merespon hal tersebut, Perum Bulog menjelaskan, kenaikan harga beras saat ini karena ketersediaan barang yang kurang.
Apa lagi saat ini juga belum masuk pada masa panen raya. Kekurangan cadangan beras Pemerintah yang cukup signifikan, membuat Pemerintah perlu menjawab pertanyaan, mengapa hal seperti ini harus terjadi.