MHNEWS.id.- Wadah kesatuan umat Islam, Jama’ah Muslimin (Hizbullah) melalui Majelis Ukhuwah Pusat (MUP) mengutuk keras aksi intoleransi penodaan Al-Quran atau pembakaran kitab suci umat Islam oleh seorang pria di ibu kota Swedia.
Sebagaimana diketahui, aksi pembakaran dan merobek Al-Quran dilakukan oleh Salwan Momik (37), di luar masjid pusat di ibu kota Swedia, Stockholm, bertepatan dengan hari pertama perayaan Idul Adha 1444H, Rabu (28/6/2023).
Jama’ah Muslimin (Hizbullah) juga mendorong agar Organisasi Kerjasama Islam (OKI) segera menyelenggarakan Konferensi Tingkat Tinggi Darurat untuk secara tegas memutuskan menolak keputusan Swedia, menarik semua Duta Besar negara-negara anggota OKI dari Swedia.
“Maroko dan Yordania sudah menarik Dubesnya. Kami juga mengajak untuk memboikot semua produk Swedia yang beredar seperti diserukan Al-Azhar Mesir,” tegas H. Sakuri, S.H. selaku Ketua MUP dalam keterangan tertulisnya kepada awak emdia di Jakarta, Ahad (2/7/2023).