mhnews.id.- Kalangan masyarakat yang telah mengikuti Pemilihan Presiden (Pilpres) atau Pemilu berkali-kali lebih banyak menjatuhkan pilihannya kepada Anies Baswedan dan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 yang akan datang.
Fakta ini terungkap dari hasil survey Litbang Kompas pada Oktober 2022. Menurut hasil survey Litbang Kompas ini, elektabiltas atau tingkat keterpilihan Anies dari pemilih yang sudah mengikuti pemilu lebih dari satu kali mencapai 17 persen.
Untuk tingkat elektoralnya, mantan Gubernur DKI Jakarta ini berada pada level dukungan 17,5 persen dari pemilih yang sudah berpengalaman atau sudah berkali-kali memngikuti Pemilu. Sedangkan dari pemilih pemula Anies hanya berada di angka 7,8 persen.
Sementara Prabowo dipilih oleh 19,4 persen pemilih yang baru satu kali mengikuti pemilu. Mantan Danjen Kopassus itu juga mendapat dukungan 17,7 persen dari pemilih yang sudah berulang kali mengikuti pemilu dan 14 persen dari pemilih pemula.